Berawal dari ajakan seorang teman untuk melarikan diri dari acara jalan-jalan karyawan di tempat kerja, saya putuskan ke Purwakarta. Zizi, teman kampus dulu yang sekarang bekerja sebagai sekretaris pada salah satu perusahaan asuransi di Jakarta. Ia cetuskan untuk mencoba salah satu wisata panjat gunung batu di Purwakarta, Gunung Parang. Tanpa pikir panjang, kami atur itinerary. Janji bertemu di stasiun Jakarta Kota, kami menumpang kereta jarak dekat Jakarta Kota-Purwakarta. Jenis tiket yang harus dibeli on the spot, tanpa nomor kursi, membuat kami berlari-lari secepat mungkin setibanya kereta di peron, berebut kursi dengan penumpang lain, berusaha sedapat mungkin mendapat tempat yang nyaman selama perjalanan 2 jam ke depan. Syukurlah kami mendapat tempat duduk meskipun harus bersempit-sempit ria dengan penumpang lain. Maklum kereta ekonomi, banyak berhenti untuk didahului kereta cepat lainnya, tak banyak yang dapat kami lakukan, nikmati saja perjalanan dengan melihat-lihat ke lua